Apa sih Klub Oase itu?
Klub Oase adalah sebuah komunitas keluarga homeschooler yang bermarkas di area Jakarta Timur. Anggotanya merupakan pelaku homeschooling yang tersebar di beberapa daerah Jakarta, dan luar Jakarta. Ya, meski seluruh aktivitasnya kebanyakan diadakan di Jakarta Timur, anggota dari daerah lain tetap dating lho. Keluarga kami juga dari Tangerang Selatan, sering ikut kegiatan Klub ini meski harus berangkat pagi-pagi banget. Anggota lain ada yang dari Depok, Cilegon, Tangerang, Jakarta Barat, dan lain-lain.
Moment berkenalan dengan Klub Oase
Saat awal kepindahan kami ke Indonesia, bersamaan dengan dimulainya aktivitas HS, kami mencari komunitas homeshooling buat anak-anak dan mendapatkan nama Klub Oase di daftar pencarian di facebook. Kebetulan juga, akan diadakan Festival Pendidikan Rumah (Fesper) di Salatiga saat itu, dan kami ikut bergabung bersama tim Jakarta (yang sebagian besarnya adalah pengurus dan anggota Klub oase). Sejak dari sana, kami bergabung dengan komunitas ini.
Kesan pertama bergabung, rasanya gimana ya….bangga aja. Pertama, karena bisa kenal dekat dengan Mira Julia dan Aar Sumardiono. Kedua, bisa kenalan dengan para senior homeschooler dan mencuri pengalaman mereka itu menambah wawasan kami. Saya rasa baru itu aja kesan di awal.
Lalu, bagaimana selanjutnya?
Yah, karena lokasi yang jauh ini, kami jadi nggak pernah ikut kegiatan lagi. Saya mengandalkan suami bisa mengantar ke Jaktim, tapi suami kan bekerja. Karena pertemuan rutinnya diadakan hari Rabu. Saya paling menyimak kegiatan mereka via fb. Belum terlalu kenal juga dengan teman-teman oase, selain di dunia maya.
Sampai suatu kali, kami ditawarin berangkat bareng dengan teman sesama penduduk Tangerang. Lalu selanjutnya saya coba beranikan diri driving ke Jaktim, sambal didampingi suami. Ternyata saya berani dan jadilah kami ikut beberapa kegiatan rutinnya.
Betah nggak di Oase?
Hmmmm….saya jawabnya nggak langsung ya. Gini, kalo di awal saya merasa bangga bisa kenal mereka. Keren aja, gitu *halah*, kesan selanjutnya….seru ya kalau bisa jadi bagian dari mereka. Orang-orangnya asyik, easy going, open minded, seru banget gitu. Ternyata, sekarang nih..setelah beberapa lama intens begaol dengan mereka di dunia maya dan nyata, saya jatuh cinta dengan komunitas ini. Mereka terbuka banget. Meski saya tahu banget, di dalamnya berasal dari background yang berbeda-beda, pandangan politik beda, keyakinan berbeda, kebiasaan beda, pola mendidik anak dan hsnya juga beda… tapi saat kami bareng, semua itu nggak tampak. Nggak ada yang menunjukkan egosentris dan kekhasan masing-masing. Semua blended, tapi tetap saling menghargai dan tetap menjaga ciri khas masing-masing.
Nggak ada tuh saling sindir, ngomongin orang, curiga dan sebagainya. Semua menjaga untuk selalu berpikir positif dan belajar hal-hal baru.
Saya rasa, ini pentingnya sebuah komunitas. Bukan hanya tempat berkumpul, tapi juga tempat dimana potensi baik semua anggotanya tergali. Saya semakin cinta deh sama komunitas ini.
Selamat Ulang Tahun ke-4 Klub Oase tersayang. Moga kita semua selalu dibekahi dan dituntun untuk menjadi manusia-manusia yang lebih baik dan bermanfaat. Aamiin.
Assalamualaikum bunda saya intan kota tangerang dekat univ budiluhur anak saya rizky br saja hs.pingin gabung dg oase.gimana caranya.bisa tlg dii fokan kalau ada kegiatan ke [email protected] saya nanya ke fb oase belum dijawab2.trims bgt ya
Salam kenal bunda. Saya Stella ibu dr Syifa 6 tahun dan Syila 2 tahun. Baru akan memulai HS. Mau tanya untuk komunitas HS di Tangsel sendiri apa tidak ada yg seaktif klub oase ya bun? Jarak dari tangsel ke jaktim agak sulit ditempuh untuk saya yg memiliki balita. Apa tidak sebaiknya dibuat cabang klub oase di daerah kita saja? Hehe.. mohon masukannya. Terima kasih ?
Di Tangsel ada Klub Pijar Bu. Sangat aktif. Silakan cari grupnya di fb, ada kok.
aku ketemu Klub Oase waktu pesta pendidikan di fX tahun 2016. Ngobrol dengan ibu-ibu yang jaga booth makin tertarik dengan HS.
Assalamualaikum Mba Anne,
Saya dian, ibu dari anak 4,5 tahun dan 3 tahun. Untuk komunitas HS di depok apa ya Mba Anne namanya? Terimakasih Mba Anne…
Wa’alaykumussalam wr wb. Di Depok ada K’Super dan Kerlap mba.
Assalamu’alaikum, Mba Anne. Saya Happy dari Jakarta Timur. Kemarin saya mendapat info tentang kegiatan OASE, tepatnya seminar HS yang akan diselenggarakan oleh club OASE. Sudah saya cek di site cluboase.com (betulkah ini site nya?) tetapi saya tidak menemukan info tersebut. Benarkah ada seminar HS? Barangkali Mba Anne mengetahui adanya kegiatan tersebut. Terima kasih.
Halo mbak Happy. Webnya ofest.kluboase.com mba. Hari ini pembukaan pendaftarannya.
Alhamdulillah siap mba Anne.
👍🏻